Bila rasa cemburu munculnya hanya sekali-sekali, hal itu wajar dan bahkan dapat menghangatkan suatu hubungan. Tapi bila kecemburuan membuat seseorang menjadi marah dan tidak rasional, jelas hal tersebut dapat merusak suatu hubungan. Apakah yang dapat Anda lakukan untuk mengatasi dampaknya?Bila Anda Yang Cemburu
Yang Harus Dilakukan:
* Selidiki kenyataan yang terjadi. Lihat dari sudut pandang yang positif, apa yang membuat Anda cemburu dan tanyakan pada diri sendiri, apakah perasaan terancam yang Anda rasakan itu masuk akal. Apa buktinya bahwa hal tersebut membahayakan hubungan Anda? Dan apakah sifat cemburu Anda membuat situasi menjadi lebih buruk?
* Berpikiran positif. Bila mulai merasa sakit hati karena cemburu, ingatkan diri sendiri, pasangan mencintai Anda dan sudah komit pada hubungan Anda berdua serta menghargai Anda. Katakan pada diri sendiri, Anda seorang yang menarik, pantas disayang dan dicintai, serta tidak ada yang harus Anda takuti.
* Tenteramkan hati. Salah satu cara yang terbaik untuk meredakan rasa cemburu adalah dengan menanyakan langsung kepada pasangan agar Anda merasa tenang. Pastikan Anda tak bertanya dengan cara mengomel atau menggertak seenaknya. Katakan pada pasangan tentang perasaan tidak tenang dan tidak aman yang Anda rasakan dan minta ia untuk membantu mengatasi masalah yang Anda rasakan.
Bila Pasangan Yang Cemburu
Mempunyai pasangan yang cemburuan memang bisa melelahkan. Berikut ini ada beberapa kiat yang mungkin dapat membantu Anda untuk mengurangi rasa cemburunya:
* Melihat permasalahan dari sudut pandang yang berbeda. Jangan lupa bahwa cemburu merupakan salah satu tanda dari cinta. Bila pasangan tidak ada artinya bagi Anda, Anda tidak akan memiliki masalah ini. Daripada berusaha membela diri, lebih baik mencoba untuk mengerti dan memberikan dukungan.
* Koreksi sikap. Bila Anda menyadari bahwa beberapa sikap Anda dapat membuat pasangan cemburu, ubahlah sikap tersebut. Pastikan untuk komit dengan perjanjian yang Anda berdua buat serta hindari membuat janji yang Anda tidak yakin dapat dijalani.
* Yakinkan pasangan. Jangan lupa menggunakan setiap kesempatan untuk mengatakan kepada pasangan, betapa Anda mencintainya dan mengapa Anda memilih dia sebagai kekasih/pasangan hidup, dan bukan orang lain. Berikan banyak pujian dan bicarakan mengenai masa depan yang cemerlang yang akan Anda berdua jalani.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar